Ada satu kasus aneh pada Windows 7 yang baru saya install kemarin malam. Seperti yang kita ketahui kalau untuk melihat gambar dan foto sudah ada aplikasi defaultnya bernama Windows Photo Viewer, tapi anehnya tidak ada dan juga tidak muncul di menu Open With. Masa membuka filenya dengan Microsoft Paint?
Setelah sempat galau sesaat karena memang hal ini tampaknya tidak ada penyebabnya akhirnya saya mencoba solusi lewat file registry Windows. Silahkan download windows-photo-viewer-default.reg kemudian klik kanan dan pilih Merge.
Apa yang dilakukan file registry diatas? Jangan khawatir bukan hal berbahaya kok, cuma memberitahukan ke Windows bahwa untuk jenis – jenis file gambar dengan ekstensi tertentu (yang didukung Windows Photo Viewer pastinya) bahwa ada program yang bisa membukanya.
Seharusnya dalam menu Open With anda sudah bisa memilihnya dan menggunakannya sebagai aplikasi default. Semestinya solusi ini juga bisa dilakukan di Windows 8/8.1 dan Windows 10. Cara mengatasi alternatifnya ya terpaksa menginstall program Image Viewer lain.
Semoga bermanfaat.
Mantaf , sangat membantu sekali ilmu dan info nya bro, makasih
Sama – sama mas. 🙂
Thanx gan.. Download Merge ga sampe semenit langsung bisa lagi bt buka foto.. Hehhee.. Sukses selalu gan.. Sekali lg tengkiyu.. 🙂
Sama – sama mas. 🙂
udah coba dan bisa.. tapi harus pake open with ya.. ngga ada yang klik langsung terbuka.
Ini setting File Assocation jadinya mas. Pakai Windows apa ya?
Saya pake windows 8 ko g bisa klik dua kali y?
Nuhun
Mas sudah cek setting mousenya? Ada di Control Panel.
Seep Pak…..terima kasih buuuanyaaaKKK atas ilmunya
Sama – sama mas.
Kak mau tanya kan sebelumnya laptop saya win 8 trs diinstal ulang ke windows 7. Nah datanya kan disimpen di data (E). Kenapa foto dan video saya gabisa dibuka ya ka. Itu kenapa ya kira kiram solusinya apa ya kak
Ada pesan errornya?
Sebelumnya di drive E apa dienkripsi/password?
maaf mas, sy sdh coba cara mas, tp blum bsa terbuka foto saya, malah windows photo viewer msh kosong, sy pakai windows 7
Ini tampaknya kasus berbeda mas. Aplikasinya tidak bisa membuka foto/gambar kan maksudnya?
Coba pakai Irfan View mas.
bagus triknya jalan trimakasih
wah terimakasih,work di windows 10 64bit 😀
maaf mas, untuk ini sudah saya coba tapi gak bisa malahan di bagian more option nya gk muncul. trus kalau klik Choose defalut program muncul ini this file does not have the program associated with it for performing this action. please install a program or, if one is already instralled, create an association in the defalut program controls panel”
terimakasih solusinya, sangat membantu sekaliiiiii 🙂
Mantab om, Tengkyuu, sukses selalu yaa 😀
mantab bro sangat membantu
yeay balik lagi bisa buka pake photo viewer lagi selamat selamat
yang lebih baik dari windows photo viewer apa yaa, tolong rekomennya mastah
aplikasi bawaan windows dari zaman xp kan? ya pasti lah gk mau ganti, tambah lagi app yang baru baru bawaaan windows pada berat berat
kalo komputer zaman sekarang siih mending pake bawaan rekomen dari win 10nya. tapi kalo spek komputer jadul ya photo viewer ini akan sangan terasa enak