Mengatasi tidak bisa akses folder data Android 11

Advertisements

Ini saya kaget sih terus terang karena memang tidak tahu. Buka folder aplikasi hp yang berlokasi Android/data/ dari dulu tinggal pakai file explorer. Dan kita bebas mau melakukan apa saja, bisa buat file baru, edit filenya, pindahkan folder atau copy isinya. Tapi ternyata sejak Android 11.0 ini sudah tidak bebas lagi.

Yang bisa dilakukan cuma melihat folder data dari aplikasi Android dan begitu coba manipulasi akan langsung gagal. Usut punya usut ini disebabkan Google sendiri membatasi akses ke data aplikasi pada Android 11 untuk yang bukan dari dirinya sendiri. Jadi yang bukan urusannya dilarang untuk melakukan apa-apa.

solidexplorer data android11

Advertisements

Namanya Scoped Storage dan tujuannya mengamankan handphone anda dari tindakan jahat dan menjaga privasi.

Sekarang bagaimana cara mengatasinya? Mungkin mau backup data-datanya, modifikasi file atau pasang mod apk untuk game? Kabar gembiranya kalau dibiarkan saja lama-kelamaan semua aplikasi penjelajah file akan kembali mendukung fitur yang hilang ini asalkan mereka menargetkan aplikasinya untuk Android 11.0.

Tapi kalau mau solusinya sekarang juga bisa pakai app file explorer yang versi terbaru, disini saya mencontohkan beberapa diantaranya yang dilaporkan bisa:

Sanggahan saja, karena banyaknya variasi hardware Android dan ekosistemnya maka tidak ada jaminan pasti bisa. Bagusnya ada banyak alternatif yang bisa dicoba.

Tapi ada cara yang pasti berhasil cuma agak repot, pakai USB dan sambungkan ke komputer. Tidak ada batasan sama sekali yang akan menghalangi kegiatan anda dalam folder Root\Android\data.

Sekian dan semoga bermanfaat.

Advertisements

Tinggalkan komentar