Ada satu jenis error yang bisa terjadi saat menginstall Microsoft .NET Framework 4 dan ini ternyata memiliki solusi berbeda dengan masalah sebelumnya: HRESULT 0xc8000222. Saya diingatkan oleh salah satu pengunjung akan kesalahan yang mirip ini saat menginstall CorelDRAW X6, jadi sekalian saya tuliskan sebelum lupa lagi. π
Jadi pesan error yang maksud lengkapnya adalah:
Installation Did Not Succeed
.NET Framework 4 has not been installed because:
HRESULT 0xc8000247
Ada 2 cara mengatasinya yang saya tahu, silahkan coba dari yang menurut anda paling mudah. Oh ya, saya mendasarkan panduan berikut dari Windows 7.
Pertama adalah dengan memanfaatkan command prompt dan menjalankan perintah β perintah berikut secara berurutan:
regsvr32 MSXML3.dll /s
net stop wuauserv
cd /d %windir%\SoftwareDistribution
rd /s /q DataStore
net start wuauserv
regsvr32 softpub.dll
regsvr32 mssip32.dll
Selanjutnya buka pengaturan Windows Services dan matikan Windows Update Service. Dilanjutkan dengan mengakses C:\Windows
dan ganti nama folder SoftwareDistribution
menjadi SoftwareDistribution.lama
supaya tidak dideteksi Windows. Nah⦠akhirnya aktifkan kembali Windows Update Service. Seharusnya akan normal kembali.
Masih gagal juga? Solusi yang satu ini adalah tambahan dari mas Kiki yang bertanya sendiri dan menyelesaikannya sendiri juga. Haha. π Coba diikuti ya:
- Jalankan Windows Explorer kemudian klik kanan pada icon Computer dan pilih Manage.
- Di jendela Computer Management pilih Device Manager.
- Pada bagian IDE ATA/ATAPI controllers klik saja icon plus (+).
- Akan muncul daftar driver harddisk, klik kanan dan pilih βUpdate Driver Softwareβ.
- Selanjutnya klik opsi βBrowse my computer for driver sofwareβ dan pilih βLet me pick a list..β.
- Dari daftar driver standar harddisk di Windows yang muncul pilih βStandard AHCI 1.0 Serial ATA Controllerβ.
- Diakhiri klik Next dan kemudian Restart komputernya.
- Silahkan coba install kembali .NET Frameworknya.
Tampaknya bisa disebabkan juga oleh driver harddisk yang bermasalah. Terimakasih ya mas Kiki atas share solusinya, sumbernya bahasa Jerman lagi. π
Semoga bermanfaat.
duh gan kalo IDE ATA/ATAPI nya hilang gimana gan ?
Trims
Halo Farrel, ini ngomongin perangkatnya atau drivernya? Saya asumsikan driver, nah ini diikutkan secara default pada setiap instalasi Windows mas. Jadi seharusnya pasti ada. Pakai Windows apa ya?
Makasih banget gan., informasinya berguna banget.., udah coba cara yg lain gagal terus , kali ini udah work..,
Sep mas. π Trims sudah followup kalau berhasil.
oke mantap mas, saya langsung pakek cara kedua mas. langsung bisa install .Net Framework.
Maksih mas.
Sep mas. Trims followupnya kalau berhasil.
trimakasih mas..
setelah utak-atik seharian, akhirna solved di sini.
bisa tidur deh, hehehehe
Sep mas. Sama – sama, trims followupnya kalau sukses.