Salah satu jenis error Bluescreen yang kadang muncul saat memainkan video, editing foto, atau main game adalah VIDEO_DXGKRNL_FATAL_ERROR. Laporan masalah ini terjadi pada laptop ASUS ROG G501JW-CN117H, seri high end memang. Tentu sangat disayangkan kalau tidak bisa digunakan secara maksimal.
Jadi apa yang terjadi? Ada 2 kemungkinannya berdasarkan pesan errornya: DirectX yang terinstall rusak atau korup atau malah driver GPU/VGA yang terinstall yang trouble. Sederhana kan? Kemungkinan sangat kecil… kartu grafisnya yang rusak permanen. Jangan sampai lah, apalagi kalau garansinya sudah habis.
Kembali ke fokus pembahasan untuk mengatasi VIDEO_DXGKRNL_FATAL_ERROR, solusinya jelas ada 2 macam dan sama – sama mudahnya.
Install ulang DirectX.
Silahkan and download dan install berbagai versi DirectX dibawah:
- DirectX 9.0c – Windows XP: http://www.microsoft.com/en-in/download/details.aspx?id=34429
- DirectX 11.0 – Windows Vista: http://www.microsoft.com/en-us/download/details.aspx?id=3274
- DirectX 11.1 – Windows 7 SP1: http://www.microsoft.com/en-us/download/details.aspx?id=36805
- DirectX 11.2 – Windows 8/8.1/10: Cuma ada lewat Windows Update.
Tergantung versi Windowsnya anda cuma butuh satu versi saja, jadi jangan diinstall semua.
Install ulang driver VGA
Tapi yang lebih sering terjadi adalah dari sisi driver kartu grafisnya. Saya anjurkan anda membersihkan dulu instalasi driver lamanya menggunakan DDU dan kemudian download versi terbaru drivernya.
Misal anda juga menggunakan laptop – saya tekankan – harap anda mendownload drivernya dari situs resmi pembuatnya. Kalau ASUS ya ASUS, Lenovo ya Lenovo, Dell ya Dell dan seterusnya. Jangan dari situsnya AMD, NVIDIA dan Intel. Memang serinya sama tapi berlainan implementasinya oleh pabrikan notebooknya.
Contohnya untuk tipe laptop yang saya bahas ada disini halaman download drivernya: https://www.asus.com/ROG-Republic-Of-Gamers/ROG-G501JW/HelpDesk_Download/
Restart setelah install ulang ya.
Semoga bermanfaat. 🙂
Ane udh di coba kagak bisa laptop ane sony.
Bisa diperjelas mas?
1. Pakai Windows apa?
2. Masalahnya di game/aplikasi apa?
3. Tipe laptopnya?
Gan, ane pakai laptop E1-451G / win 10 / 64-bit, instal VGA bawaan udah sampai proses instal display malah mati dan muncul blue screen VIDEO_DXGKRNL_FATAL_ERROR.
udh coba uninstal driver lama, intal directX 12 tetap engak bisa, Aada Solusi.?
Ini memang masalah driver mas. Sudah coba install versi yang lama?
Kadang bisa disebabkan kerusakan RAM kalau pakai VGA onboard.
Gan, punya ane itu cuma bsod ketika buka photoshop doang.. Ada apa ya. Padahal sebelumnya engga..
Berarti masalah di VGAnya mas kalau pesan errornya sama. Coba update drivernya.
w malah pas mau instal driver baru muncul itu, gimana dah