Salah satu kendala dalam upload file di WordPress adalah munculnya pesan error “WordPress – Galat, Berkas terunggah melebihi pedoman upload_max_filesize dalam php.ini“. Biasanya jarang yang tahu ataupun mengalami masalah ini karena ukuran file yang diupload terhitung kecil. Dan kalau anda upload gambar atau theme (zip) berukuran besar baru ketahuan kalau batas ukurannya ternyata tidak sebesar yang kita kira.
PHP
Menjalankan kode PHP dalam WordPress
Kasusnya saya ingin menghapus baris Website URL dari form komentar WordPress. Karena saya tidak menggunakan child theme dan plugin yang saya temukan ternyata tidak sesuai yang diharapkan maka solusinya terpaksa secara manual disisipkan dalam kode functions.php milik tema yang digunakan. Hal ini sangat tidak disarankan kecuali terpaksa dan setelah mencari – cari ternyata ada cara yang lebih aman dan elegan untuk menjalankan potongan kode PHP dalam WordPress.
Cara mengatasi “Warning: ini_set() has been disabled for security reasons”
Pagi hari ini saya mendapatkan permintaan tolong dari teman saya yang memiliki situs online shop menggunakan Drupal 7. Saat saya cek ternyata muncul banyak pesan error di awal tampilan websitenya dan ini membuat teman saya kaget karena sebelumnya tidak bermasalah juga tidak merasa telah mengubah apapun dalam Drupal.
Mengirimkan email menggunakan SMTP di Zend Framework
Mungkin server hosting anda tidak memperbolehkan mengirim email, seperti shared hosting atau localhost yang tidak bisa anda konfigurasi. Menggunakan PHP biasa untuk mengirimkan email juga entah kenapa tidak diperbolehkan. Jika anda menggunakan komponen Zend_Mail dari Zend Framework, aplikasi anda dapat mengirimkan email melalui SMTP server Gmail.
Cara mengirim email di PHP
Membuat website dengan bahasa pemrograman PHP memang sering menjadi pilihan karena kemudahan dalam pengembangan dan banyak sekali web hosting yang sudah mendukungnya, bahkan yang gratis juga ada. Salah satu komponen penting untuk komunikasi dan menyampaikan informasi adalah email, dan di PHP pun cukup gampang dalam menggunakannya.
Cara mengirim email dengan PEAR
Mengirimkan email di PHP dapat menggunakan beberapa cara, dengan bantuan PEAR (PHP Extension and Application Repository) atau dengan fungsi built-in PHP. Mungkin topik ini terasa “normal” saja, tapi email dapat digunakan dalam banyak hal seperti pendaftaran pada situs anda, mengirim newsletter ke pelanggan anda dan masih banyak lainnya. Cukup fleksibel memang fungsinya.