WOBZIP: Ekstrak file arsip terkompresi secara online

Advertisements

Kalau sekarang file ZIP sudah bisa langsung diekstrak di Windows tanpa perlu software tambahan seperti WinRAR tapi untuk beberapa jenis format file arsip seperti RAR atau 7ZIP masih memerlukannya. Kalau anda sedang terburu – buru dan memiliki koneksi internet kadang layanan online bisa menjadi solusi terbaik, salah satunya adalah dari WOBZIP.

WOBZIP adalah layanan ekstrak file arsip terkompresi secara online dan memiliki banyak dukungan format filenya dengan ekstensi seperti: 7z, ARJ, BZIP2, CAB, CHM, CPIO, CramFS, DEB, DMG, FAT, GZIP, HFS, ISO, LZH, LZMA, MBR, MSI, NSIS, NTFS, RAR, RPM, SquashFS, TAR, UDF, VHD, XAR, XZ, Z, dan tentu ZIP. Tapi ada batasan maksimal file sebesar 200MB.

Advertisements

Cukup masukkan url dari file yang ingin anda ambil isinya atau upload dari komputer anda, isikan juga passwordnya bila ada. Jika sudah maka klik saja Uncompress.
wobzip
Anda akan dialihkan ke halaman yang berisi file – file yang diekstrak dari arsip tadi dan sebuah link khusus untuk mengaksesnya. Hasilnya bisa didownload dalam format standar zip atau dikirimkan ke akun DropBox anda.
wobzip-extracted-files
Tentu saja kalau file ini bersifat pribadi sebaiknya segera dihapus uploadnya, walaupun kalau dibiarkan dalam 3 hari akan otomatis dibersihkan dari server.

Secara keseluruhan WOBZIP merupakan layanan yang cukup membantu dalam membuka file arsip dengan algoritma kompresi yang jarang ditemukan di Windows.

Advertisements

Tinggalkan komentar