Memperbaiki komputer tidak mendapatkan alamat IP saat terhubung ke modem, router atau WiFi

Advertisements

Masalah ini cukup unik dari pengalaman saya saat mencoba memperbaikinya, jadi saat komputer sudah terhubung ke modem atau router tapi tidak diberi alamat IP secara otomatis oleh DHCP. Walau pada awalnya saya melihat hal ini terjadi pada saat terkoneksi ke WiFi (hotspot), ternyata saat dipasangkan langsung menggunakan kabel LAN ke modem juga masih bermasalah, padahal komputer dan perangkat lainnya seperti handphone dan tablet normal – normal saja.

Kata si pemilik komputer masalah ini muncul sejak menghapus instalasi antivirus yang dilengkapi firewall. Jadi nantinya kadang muncul Limited Access, dan saat mencoba perintah ipconfig menampilkan informasi jaringan juga kosong semua. Agak misterius juga apa penyebab kerusakan ini di Windows.

windows-7-no-network-access

Berikut adalah beberapa solusi yang bisa anda coba lakukan untuk memperbaiki masalah ini, silahkan pilih dari yang termudah bagi anda.

Setting IP dinamis menjadi statis

Kalau sebelumnya anda bergantung pada DHCP dari modem yang secara otomatis mengatur alamat IP komputer anda maka kali ini anda bisa mencoba menjadikannya statis.

Advertisements

windows-7-tcp-ip-properties-dhcp-disabled

Jadi akses Network Connections di Windows dan ubah alamat IP dari network adapter yang digunakan, pastikan anda mengikuti skema IP address jaringan anda dan juga subnet masknya.

<

h3>Mereset setting TCP/IP

Anda bisa mencoba mengembalikan setting WinSOCK dan TCP/IP ke semula, memang masalah ini bisa disebabkan konfigurasi keduanya sudah rusak dan perlu dipulihkan. Jalankan command prompt dengan hak administrator dan ketikkan kedua perintah berikut secara berurutan:
netsh winsock reset catalog
netsh int ip reset reset.log hit

cmd-netsh-winsock-reset-catalog

Kalau anda ragu menjalankan perintah diatas maka bisa menggunakan tool resmi dari Microsoft untuk mereset TCP/IP dengan Microsoft Fixit Tool:

  • Microsoft Fix it 20140 – Windows 8.1, Windows 8, Windows RT, Windows 7, Windows Server 2012R2, Windows Server 2012, dan Windows Server 2008R2.
  • Untuk Windows 10 sudah terintegrasi dengan proses troubleshooting.

Install ulang driver Ethernet dan Wireless

Kalau kedua solusi sebelumnya masih gagal juga tampaknya anda terpaksa menghapus driver network yang ada terlebih dahulu, kemudian mencari versi terbarunya dan menginstall kembali.

Jika masih belum ada hasil positif tampaknya anda terpaksa membeli LAN card atau USB Wireless baru sebagai penggantinya.

Advertisements

13 pemikiran pada “Memperbaiki komputer tidak mendapatkan alamat IP saat terhubung ke modem, router atau WiFi”

    • LAN card murah kok kalau internal, dulu pernah terpaksa membeli kurang lebih sekitar Rp. 60.000. Entah kalau buat laptop yang pastinya external.

    • Halo Levsan, memang tergantung protokol WiFi yang digunakan (a, b, g, atau n) akan menentukan berapa kecepatan maksimalnya. Dan tidak salah kalau sampai anda membeli USB WiFi yang lebih kompatibel dengan kecepatan lebih tinggi.

  1. saya berhasil gan, tapi setiap restart gak ke detect lagi, masa setiap buka mau browsing harus pake cara diatas lagi, supaya permanen gimana ya

    Balas
  2. halo mas chandra…belakangan saya mempunyai masalah yg sama. saya memakai router yg terpisah dgn modem untuk bs menggunakan wifi. dan ketika router dicolok ke pc dgn menggunakan kabel LAN , koneksi saya slow banget. dan ketika dicolok dr modem langs ke pc, koneksi saya lancar2 aja. belakangan masalah tsb bs di fix dgn static ip. dan setelah saya baca artikel ini saya baru tau kalo ip tsb bs kita ubah2. yg mau saya tanyakan,
    1. kenapa settingan saya tidak bs memakai ip dynamis spt sebelumnya?
    2. apakah masalah ini terletak di router saya? ato di pc saya? krn ketika saya connect dr modem , koneksi saya tdk bermasalah sama skali. jd saya berasumsi kalo seharusnya colokan LAN saya tidak bermasalah.
    3. kalo memang masalah di router , apakah dengan mengganti router bs ngefix problem ini? dalam arti saya bs memakai setting ip dynamis lg tanpa perlu ganti2 ip tiap kali ada notic ip conflict

    trima kasih mas

    Balas
    • Nah disinilah anehnya, tampaknya Windows sendiri yang kehilangan settingnya. Setelah saya reset setting IPnya normal kembali.

      Dari pengalaman, walaupun cuma 2 kali, semuanya di Windows masalahnya.

      Ini yang saya belum sampai mencobanya, karena sudah fix dengan nyetel setting Windows ulang.

  3. Gan mau tanya…
    kalau internetnya on semua tapi via jaringan intranet ip kita ga terbaca di komputer lain bagaimna solusinya ya gan terimakasih atas bantuannya
    🙂

    Balas
    • Sudah saya update linknya.

      Tapi kalau mas pakai Windows 10, bisa diabaikan. Sudah jadi satu dengan aplikasi troubleshooter.

    • DNSnya sudah benar mas? Dan jangan lupa subnetnya.

      Coba troubleshooting dengan melakukan tracert:
      tracert google.com
      tracert 1.1.1.1

      Hasilnya apa?

Tinggalkan komentar