Ceritanya saya sedang menunggu penarikan dana dari Sinarmas Sekuritas, dan biasanya pagi diajukan siang sudah masuk ke rekening BCA saya.
Tapi kali ini ada pengalaman berbeda dan baru tahu karena sebelumnya tidak pernah diperhatikan. Dari aplikasi SimInvest status transaksinya Completed tapi di saldo tabungan BCA saya tidak bertambah sama sekali. Panik dong.
Akhirnya setelah saya komplain dan cek mutasi ternyata sudah tercatat tapi kode statusnya adalah PEND. Yang saya asumsikan maksudnya Pending atau transfer tertunda.
Setelah saya cari tahu dari BCA langsung mendapatkan sumber informasi ini.
Jadi apa arti dari PEND di mutasi BCA? Sederhananya transfer dananya sudah tercatat tapi belum selesai pemindahbukuan bank (settlement).
Apakah dana saya hilang atau bermasalah? Jawabannya adalah tidak, uang anda aman dan sudah berhasil sampai di rekening bank tujuan cuma terlambat saja.
Kenapa transfer bisa pending? Ini karena sistem transaksi antar banknya yang belum final. Biasanya terjadi pada jenis LLG (Lalu Lintas Giro), bukan RTGS atau BI Fast.
Apa yang bisa saya lakukan? Tidak ada, tidak perlu melaporkan juga. Cukup menunggu dalam 24 jam maka dananya akan masuk.
Demikian dan semoga mencerahkan. 🙂