Berjualan secara online wajib memiliki rekening tabungan untuk menerima transfer uang pembelian, dan Bank pilihan biasanya adalah BCA yang bisa dikatakan paling populer di Indonesia. Percaya kepada omongan si pembeli bahwa sudah berhasil mentransfer ke rekening BCA (Bank Central Asia) anda boleh saja, tapi akan lebih baik kalau dipastikan secara online setiap transaksi yang terjadi melalui Internet Banking.
Sebenarnya tidak dibatasi kepada pemilik online shop, pengguna pribadi pun akan merasakan manfaatnya menggunakan Internet Banking BCA selain untuk mengecek saldo juga mengetahui daftar transaksi terbaru pada rekening tabungannya.
Silahkan login ke akun Internet Banking BCA anda sesuai dengan username dan password yang telah ditentukan.
Pada halaman selamat datang BCA klik Account Information.
Selanjutnya pilih Account Statement.
Sekarang anda menentukan transaksi pada waktu kapan yang ingin dilihat, ini bisa transaksi terbaru, per hari, atau dalam jarak waktu tertentu dengan maksimal 1 bulan atau 31 hari.
Klik View Account Statement untuk menampilkan daftar transaksi dengan waktu yang anda tentukan, anda juga bisa mendownloadnya sebagai file CSV yang berisikan data mutasi rekening BCA anda dengan klik pada Statement Download.
Anda akan mendapatkan kapan terjadinya transaksi, penjelasan transaksi (nama pengirim atau penerima juga akan ditampilkan disini), kode cabang BCA, jumlah uang, dan saldo tabungan anda saat itu. Kalau ingin tahu darimana uang tersebut berasal maka kolom Description adalah yang penting.
Mau tanya
Ya mas Miftahul? Tanya apa?
cara lihat mutasi selama 1 tahun gimana ya gan ..?
Ini harus datang ke kantor BCA dan minta printoutnya mas. Nanti bayar per lembarnya.
Boleh gak sih ke bank cuma mau tahu dari kota mana si pengirim uang ke reg kita soalnya pas di print cuma ada tulisan transfer tunai gak ada pengirim atau kota makasih…buat ngecek
Cuma tanya? Setahu saya bisa. Bawa buku tabungan+ kartu ATM ya mas.
pasword nya apa ya kalau saya boleh tahu
Halo Kharisma, passwordnya nanti disetting saat mas mengaktifkan internet banking di ATM BCA mas.
Doi mau menta pass mbanking anda om :v ? Savage :v
Oalah.. mungkin saja mas. 😀
Saya TF ko ga ad pemberitahuan nya yah,berhasil ap tidak nya,pake m banking
Halo Wandi, mas sudah coba cek mutasi rekeningnya? Kalau pakai internet banking akan dikirimkan notifikasi lewat email juga.
Mau tanya cara membedakan uang ditransfer dari atm, mobile banking, dan internet banking?
Lihat dari mutasi rekening? Kalau internet banking dan transfer ATM non-tunai bisa ada berita acaranya mbak. Selain itu ga ada ciri – cirinya lagi mungkin.
iya, apakah ada kode dari rekening pengirim?
Oh, seperti itu..
Seingat saya rekening pengirim cuma bisa dilihat dari internet.
Sya mau tanya..
Kalo mau ngliat list semua trnsksi gimana cara nya?? Tanpa harus ke teller
Biasa nya kan kalo ngliat banyak harus ke bank melalui teller langsung,
Kalo melalui internet belum bisa kah?
Halo Sinta, lewat internet banking dibatasi 3 bulan terakhir mbak transaksinya. Download ke file CSV jangan lupa supaya bisa dibuka Excel. Kalau mau lengkap ya harus ke bank memang.
Bagaimana kalo lupa username nya?
Bisa lewat mesin ATM lagi pada lokasi menu: Daftar Ebanking/Autodebet > Internet Banking. Nanti akan diproses ulang. Atau telepon ke HaloBCA: 1500888
Mas itu dftar internet banking perlu ke cs banknya dulu atau cukup lewat atm aja?
Tergantung tujuannya mbak. Kalau butuhnya cuma cek saldo dan mutasi rekening ya cukup ke ATM saja. Tapi kalau ingin transaksi seperti bayar tagihan atau transfer dana ini harus ke cs banknya.
kl ingin mengetahui darimana asal dan siapa yg setor tunai ke rekening kita bagaimana?trims
Kayanya tidak disertakan dalam mutasi rekening KlikBCA mas, sudah coba didownload versi CSVnya? Mungkin disisipkan disana.
ka kalo mau blokir penipu yang berkedok belnja online gimna?
Sebentar. Apa maksudnya mbak ini tertipu dan sudah terlanjur transfer dananya? Dan ingin agar rekening penerimanya diblokir? Bisa sih mbak, tapi harus lapor ke polisi dulu dan minta dibuat berita acaranya. Nanti ke bank dan bilang ke csnya kalau ada tindakan penipuan dan harap dibekukan rekeningnya, syaratnya ya surat dari polisi tersebut.
gan bisa nggak kalau mengecek transaksi transfer di tahun yang sudah terlewat…saya punya masalah di tahun 2015 bulan sep-des…tolong di balas gan..terima kasih
Kalau selama itu mas harus minta ke kantor BCA langsung mas, nanti kena charge per lembarnya.
untuk check ke kantor BCA harus pemilik kartu sendiri ya? kalau hanya print out tdk bs diwakilkan?
Kalau bisa ya pemilik sendiri mbak. Kalau diwakilkan berdasarkan pengalaman teman selain bawa buku tabungan, juga KTP pemilik rekening. Mungkin sekarang ada kebijakan lain lagi.
maksud nya gimana gan…?itu kena biaya ya…?kira”perbulan nya itu kena berapa…? jdi bisa ya gan saya mengecek di kantor bca..
Kena mas, kalau ga salah Rp.7.500 per lembar. Bukan per bulan, tapi ya satu lembar itu dapatnya berapa baris. Yup, bisa mas.
Gan, ATM BCA sy Dr tahun 2011-2015 itu kan dipakai utk usaha Dan dipegang staff admin saya. Nah, tahun 2015 itu rekening sy diblokir sepihak Oleh BCA krna ada laporan penipuan. Nah, Bisa gak sy ke bank untk Minta nama pengirim yg sdh transfer ke rekening sy yg sdh di blokir itu untk mengetahui Siapa aja yg kena Tipu sm staff sy. Dan Bisa gak sy bikin rekening baru di BCA dengan data yg sama setelah rekening lama sy di blokir krna kasus ini. Mohon info, gan… Thanks
Wah sudah 2 tahun ya mbak. Tapi setahu saya tidak dihapus datanya, cuma ditutup saja.
Ini langsung ke BCA tempat anda buka dulu, bawa buku tabungan dan minta datanya saja. Ini harus cetak seingat saya.
Soal buka rekening baru dengan permasalahan penipuan terus terang saya tidak tahu.
mas ..saya mau tanya…kenapa pas ATM, saya tarik tunai uangnya nggak keluar ? padahal saldo saya ada uang nya… pas di coba pake atm orang lain mah bisa..saya coba di beberapa ATM…tetep gak keluar ? tapi kalo cek saldo bisa…uangnya juga gak berkurang.. mohon bantuannya mas…
Yakin tidak terblokir kartunya mas? Saldonya tinggal berapa ya? Dan mas berusaha ambil berapa?
bos uang sdh sy krim di budiono hannata dari ke bri saya trasnfer ke bca budono hannata tanggal 15 bulan 5. 2017 bisa di proses secepatnya uang saya kembali hi …..
Mas langsung kontak penerima atau cs banknya apabila ada masalah. Saya bukan orang bank soalnya.
G ada transaksi tp saldo berkurang???gmn itu gan??sy dh msngalami 2x
Wah.. ini mbak harus kontak HaloBCA langsung atau datang ke kantornya, biar diinvestigasi. Ga bisa dicek sendiri soalnya.
Mas mau nanya,, sy kn hbis transer tp struk yg dari atm kbuang,, orngnya ga percya sy kasi liat di mutasi rkening,, prtanyaanya apakah bisa di riwayat trasaksi dmunculkan kmbali tnggal nominal bserta no rkeningnya sperti yg tcetak pada struk yg kluar di atm.
Ya ga bisa mas.
Orangnya ga mau cek/perbandingan dengan mutasi rekeningnya sendiri? Kan jam masuknya kurang lebih sama dan nominalnya.
mas mau tanya uang sy berkurang dan saat check ada tarikan atm. apakah saya dapat mengetahui lokasi penarikan atm tsb jika saya tanyakan pada Bank Bca? .
Terimakasih banyak.
Bisa mbak. Minta rekaman CCTVnya saja bisa asal ada dasarnya.
Jadinya gmn? Apakah dl bisa dilacak lewat rekaman cctv?
Rekaman cctv ada di semua atm bca kah mas?
Yup mbak, wajib untuk keamanan dan apabila terjadi masalah.
mau tanya dong
kalo orang lain transfer ke kita tapi ga diambil semua itu bisa ketauan ga ya ?
Ketahuan dari si pengirim? Ya tidak mbak. Ini privasi data nasabah soalnya.
pak mau tanya,kalau mau minta printout tahun 2014 caranya bagaimana ya
Harus langsung ke BCA mas, ga bisa lewat internet banking kalau ini.