Kalau arsip ZIP atau RAR anda rusak seperti CRC error, corrupt dan tidak bisa diekstrak masih ada harapan untuk bisa diperbaiki. Sedikit catatan saja sebelum anda bersorak sorai bahwa ada cara pasti memperbaiki atau menyelamatkan file RAR yang rusak. File yang dikompres dalam format RAR harus diberi recovery record terlebih dahulu baru ada kemungkinan besar berhasil.
Anda bisa membaca penjelasan mengenai recovery record format RAR terlebih dahulu dan cek juga apakah file RAR tersebut memilikinya. Kalau ada maka prospeknya cerah, kalau tidak… ya jelas kecil kemungkinan berhasilnya. Sedangkan untuk file ZIP yang rusak, kemungkinan diperbaiknya sama besar dengan file RAR biasa yang tidak diberi recovery record.
Ada atau tidak mungkin anda masih mencoba menyelamatkan data anda, maka buka dulu program WinRAR.
Pilihlah file ZIP atau RAR yang bermasalah kemudian tekan tombol Repair yang terletak di toolbar sebelah kanan, atau anda menekan tombol shortcut Alt+R.
WinRAR akan langsung mengenali tipe kompresi yang digunakan, tapi nanti akan keluar pilihan dengan judul Archive types. Pilih “Treat the corrups archive as RAR” bila filenya bertipe RAR, sedangkan pilih “Treat the corrups archive as ZIP” bila tipenya adalah ZIP.
Bila pada file RAR ditemukan recovery record maka WinRAR akan menggunakannya untuk memperbaiki file RAR, kemungkinan suksesnya lebih besar.
Tapi jika file RAR tersebut tidak memiliki recovery record maka akan persis sama dengan file ZIP. Pada proses perbaikan file ZIP WinRAR akan berusaha sebaik – baiknya memperbaiki satu persatu isi arsipnya.
Setelah proses perbaikan selesai akan dibuat file arsip baru dengan tambahan nama rebuilt atau fixed di depannya.
Kalau file RAR atau ZIP yang anda miliki tidak terdapat recovery recordnya dan mengalami kerusakan seperti CRC error, corrupt dan semacamnya; Maka anda bisa mencoba memaksa WinRAR untuk mengekstrak file – file di dalamnya. Tapi harap anda ingat bahwa file hasil ekstrakan ini pasti mengalami kerusakan tapi entah seberapa parah, contohnya bila isinya adalah file video maka di beberapa bagian akan terlihat glitch atau gambar pecah.
kok tetap ngga mau gan
Selamat pagi mas Iqbal,
Untuk memperbaiki file RAR atau ZIP yang corrupt atau rusak si pembuat file harus membuat recovery record terlebih dahulu. Kalau tidak ada ya memang tidak bisa.
@chandra utama
PAgi mas Chandra. saya mau tanya kira – kira untuk pengisian add recoverynya bisa diisikan berapaya??. maaf merepotkan mas Chandra 😀
Astaga, sekarang jam berapa kok pagi? 😀
Standarnya 5% sudah cukup, kalau paranoid isikan saja 10% untuk recovery recordnya.
@Chandra Utama
terimakasih mas Chandra 😀
file ane gx ad recovery record ya? gimnaq carA buar recovery record ya gan?
Halo Dika, yang bisa menambahkan recovery record hanyalah si pembuat arsip RAR atau ZIPnya.
zip ane berhasil diekstrak, makasih gan(y)
gan, udah ada recovery 10% tapi setelah di repair tetep corrupt itu gimana ya?
Halo William, ini recoverynya asli bawaan file RAR tersebut atau anda membuatnya setelah ada kerusakan? Kalau yang pertama mustahil rasanya bisa gagal, sedangkan yang kedua jelas saja gagal karena recovery dibuat berdasarkan file yang dilindungi – kalau keadaanya sudah korup ya tidak bisa.
kalo punya saya pas dibuka file rar nya selalu damage, itu gimana yaa/???
winrar saya gak bsa kebuka gan malah ada tulisan use the following dan use the program, itu gimna ya gan mohn bantuan nya gan
Gan mau tanya, sy download sebuah game sampao selesai.. tp saat di ekstract setup application game nya tidak ada untuk diinstall.. itu solusinya gmna ya gan? Terimakasih sblmnya