Cek alamat email masih aktif dengan MailTester

Advertisements

Anda ingin mengetahui apakah suatu alamat email masih aktif digunakan? Cara paling mudah tentu mengirimkan sebuah email dan menanti balasannya. Tapi bagaimana kalau anda ingin mengetahui aktif tidaknya alamat email tanpa mengirim surat elektronik ke email tersebut?

Daripada anda dianggap mengirim spam ke kenalan anda atau bahkan ke alamat email orang asing, lebih baik menggunakan cara lain untuk memverifikasi apakah alamat email tersebut masih digunakan atau tidak. Disini anda bisa menggunakan layanan MailTester untuk mengetahui alamat email tersebut masih aktif atau tidak. Caranya cukup mudah, masukkan saja alamat email yang ingin diverifikasi dan klik Check address untuk menceknya.
mailtester-email-address-does-not-exist-in-this-server

Akan muncul catatan – catatan proses verifikasi email yang dilakukan oleh MailTester dan sampai tahap mana pengecekan ini berlangsung. Bila alamat email tersebut tidak aktif akan muncul pesan “E-mail address does not exist on this server”. Sedangkan bila alamat email tersebut masih bisa dihubungi atau aktif maka akan muncul pesan “E-mail address is valid”

Advertisements

mailtester-email-address-is-valid

Catatan tambahan, warna hijau berarti valid dan merah berarti tidak valid – jadi bisa saja nama domainnya valid tapi alamat emailnya yang tidak ada.

Sekarang anda sudah mengetahui nasib dari alamat email tersebut tanpa perlu mengirim email apapun ke alamat tersebut. Apa yang seharusnya anda lakukan setelah tahu email tersebut valid atau tidak? Ya.. selanjutnya terserah anda.

Advertisements

23 pemikiran pada “Cek alamat email masih aktif dengan MailTester”

    • Halo Aini, ini menggunakan layanan pihak ketiga mbak untuk mengecek masih valid tidaknya alamat email. Jadi nanti dicek apakah pernah ada aktivitas pada Mail Server dan apakah di penyedia akun email (misal Yahoo atau Gmail) apakah alamatnya masih ada.

    • Kalau dari MailTester ini rasanya tidak ada fitur tersebut mas. Tapi untuk kasus yang anda bicarakan… saya lupa – lupa ingat ada layanan yang bisa melakukannya. Nanti saya cari lagi apa ada caranya.

  1. Ka kalau tulisammya kombinasi hujai dan kuning , yg kuningnya bertuliskan “Server doesn’t allow e-mail address verification” , ini kenapa ka? thank

    Balas
    • Maaf mas.. saya juga sperti itu kasusnya.. itu yang mas kasih tw kan bahasa indonesianya.. jadi mksdnya kalo kyk gitu ada masalahnya ato enggak mas?

    • Halo Dimas, bisa dibilang tidak sih mas. Ini berarti penyedia emailnya menolak sistem verifikasi email yang berusaha dilakukan. Ya efeknya kita tidak tahu apakah email tersebut masih aktif atau tidak.

  2. Mail servers found for domain:
    – ASPMX3.GOOGLEMAIL.COM (priority 10, ip address: 74.125.68.26)
    – ASPMX4.GOOGLEMAIL.COM (priority 10, ip address: 64.233.187.27)
    – ASPMX5.GOOGLEMAIL.COM (priority 10, ip address: 173.194.72.27)
    – ASPMX.L.GOOGLE.COM (priority 1, ip address: 74.125.206.26)
    – ALT1.ASPMX.L.GOOGLE.COM (priority 5, ip address: 64.233.161.26)
    – ALT2.ASPMX.L.GOOGLE.COM (priority 5, ip address: 74.125.68.27)
    – ASPMX2.GOOGLEMAIL.COM (priority 10, ip address: 64.233.161.26)
    Using mail server with lowest priority number:
    – ASPMX.L.GOOGLE.COM (priority 1, ip address: 74.125.206.26)
    Mailserver does not accept connections:
    4.7.0 [82.146.118.4] Our system has detected an unusual amount of
    4.7.0 unsolicited mail originating from your IP address. To protect our
    4.7.0 users from spam, mail sent from your IP address has been temporarily
    4.7.0 blocked. Please visit
    4.7.0 https://support.google.com/mail/answer/81126 to review our Bulk Email
    4.7.0 Senders Guidelines. in5si2208063wjb.155 – gsmtp

    Balas
    • Halo Sugeng, ini verifikasi alamat email di Gmail atau Google Apps ya mas? Memang fitur ceknya dinonaktifkan oleh Google jadinya tidak bisa.

  3. mas candra email sy yg buatin org kantor tp si pembuatnya sdh tdk bekerja lg/resign sedangkan data pembuatannya tdk ada yg tahu. email sy bertuliskan spt diatas… doesnt allow email berification apakah bs kita buka dan ganti passwordnya?

    Balas

Tinggalkan komentar