Banyak situs yang kita kunjungi di internet, walau bukan situs dewasa atau terlarang tapi kebiasaan browsing kita merupakan privasi dan kadang kita merasa kurang nyaman kalau ada yang meminjam komputer dan mengutak – atik history di browser. Walau kita bisa menghapus bersih seluruh riwayat browsing di Google Chrome tapi ini hanyalah solusi sementara. Bila kita tidak ingin setiap aktivitas online kita meninggalkan jejak maka Private Mode bisa digunakan.
Di Google Chrome fitur ini dinamakan Incognito Mode, dan cara mengaktifkannya bisa melalui menu di toolbar kanan atas (icon tiga garis horisontal, atau sebutan populernya adalah hamburger menu). Nanti akan muncul opsi New incognito window, atau cara yang lebih cepat lagi adalah dengan menekan tombol Ctrl+Shift+N.
Bagaimana kita tahu kalau mode privasi incognito Chrome ini sudah aktif? Perhatikan saja apakah ada gambar agen rahasia dengan topi dan kacamata muncul dalam browser di toolbar sebelah kiri atas.
Dalam mode privasi ini setiap tindakan anda tidak akan tercatat. Baik daftar situs yang dibuka, cookie, sesi browsing, dan riwayat pencarian akan lenyap semuanya tidak berbekas. Anonimitas anda akan tetap terlindungi dengan aman.
Sekarang anda bisa browsing tanpa perlu khawatir bisa dilacak apa situs favorit anda, dan siapa identitas virtual rahasia anda.
Kalau anda ingin menggunakan fitur serupa tapi di Mozilla Firefox maka anda bisa mengaktifkan Private Window yang caranya juga sama persis.