Mematikan atau menghidupkan Windows Update dari command prompt

Advertisements

Saya sudah pernah membahas mengenai pengaturan Windows Update dengan cara normal, tapi ini berdasarkan Windows 7 yang pasti berbeda dengan versi – versi terbarunya (Windows 8/8.1 atau Windows 10). Kadang cara paling pasti adalah menggunakan tool paling dasar yaitu command prompt karena bisa digunakan di semua jenis dan versi Windows.

Kalau anda ingin mematikan atau menghidupkan Windows Update melalui command prompt maka bisa menggunakan format perintah berikut yang memanfaatkan registry Windows:

Advertisements

cmd-enable-disable-windows-update

  1. Untuk mematikan Windows Update ketikkan perintah berikut dalam cmd: reg add "HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\WindowsUpdate\Auto Update" /v AUOptions /t REG_DWORD /d 1 /f
    Kalau berhasil akan muncul jendela berisi pesan “Your computer might be at risk? Automatic updates is turned off??”. Ini menandakan kalau proses nonaktifnya berhasil. Jadi Windows Update sudah mati permanen.
  2. Sebaliknya kalau update otomatis Windows ingin anda hidupkan maka perintahnya adalah:? reg add "HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\WindowsUpdate\Auto Update" /v AUOptions /t REG_DWORD /d 0 /f
  3. Jika anda ingin mendownload update tapi tidak ingin menginstallnya maka jalankan perintah berikut: reg add "HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\WindowsUpdate\Auto Update" /v AUOptions /t REG_DWORD /d 3 /f

Saya sarankan sih dimatikan saja Windows Updatenya, belum tentu berguna untuk pengguna rumahan. Apalagi kalau menunggu proses instalasi updatenya sebelum masuk Windows bisa sangat lama.

Kalau saat anda menjalankan perintah diatas muncul pesan kesalahan “ERROR: Access is denied.” maka anda perlu mengeksekusinya menggunakan administrator.

Advertisements

3 pemikiran pada “Mematikan atau menghidupkan Windows Update dari command prompt”

Tinggalkan komentar