Proxy tampaknya meningkat penggunaannya di Indonesia, daya tarik utamanya adalah mampu mengakses situs yang diblokir. Bahkan ada ISP yang melakukan blok website proxy untuk mencegah penggunanya melewati batasan penggunaan internet yang telah ditetapkan.
Sebenarnya beberapa cara alternatif melewati blokir dan sensor internet ini, seperti VPN, tunneling,?web proxy dan proxy server. Kali ini yang saya bahas adalah bagaimana cara mendapatkan server proxy publik yang bisa digunakan secara gratis. Disini saya mendapatkan list proxy server yang disediakan gratis dari Spys.ru dan tidak diblokir oleh provider internet yang saya gunakan.
Anda akan melihat informasi mengenai IP Address dan portnya, tipe proxynya, anonim atau tidaknya informasi anda, lokasi kota dan negara server proxy tersebut, nama host, dan tanggal terakhir proxy server tersebut dicek.
Untuk cara menggunakan proxy server ini dapat dilakukan setting proxy server di browser Internet Explorer (Google Chrome menggunakan setting yang sama) dan Mozilla Firefox. Setelah itu segera cek IP address anda, apabila berhasil maka alamat IP anda akan mengikuti proxy server yang digunakan.
Sayangnya tidak ada jaminan kualitas atau indikator kemampuan dari proxy server gratisan ini, jadi kadang kita perlu mencoba beberapa server untuk mencari yang terbaik. Tapi untuk barang yang diberikan gratis kita tidak bisa mengeluh, manfaatkan saja sebaik – baiknya.