Cara backup konfigurasi modem TP-LINK

Advertisements

Konfigurasi modem ADSL merupakan hal yang biasanya hanya diingat pada saat pengaktifan diawal pemasangan, kebanyakan dari kita pasti minimal telah lupa apa username dan password dari PPPoE/PPPoA yang juga merupakan data akun Telkom Speedy kita atau ISP lain yang menggunakan teknologi sama untuk koneksi internetnya.

Karena itulah membuat cadangan setting modem untuk berjaga – jaga bila pada suatu saat ada masalah merupakan hal yang wajib dilakukan. Daripada kita repot – repot menanyakan ke customer care Telkom mengenai apa username dan password dari akun Speedy kita, walau gratis tapi cukup memakan waktu dan kalau anda telah memiliki file backupnya maka tinggal satu klik saja maka akan sudah selesai proses pemulihannya.

Jadi mari kita mulai langkah awal proses backup konfigurasi modem TP-LINK, disini saya menggunakan model TD-W8151N pemberian gratis Telkom Speedy, kalau milik anda berbeda biasanya masih ada kemiripan sehingga harap diadaptasikan caranya.

Advertisements

Sekarang buka alamat IP 192.168.1.1 untuk membuka halaman administrasi modem, kemudian isikan username dan password Administrator, isikan keduanya admin kalau anda lupa dan semoga belum diganti username dan password defaultnya.
tp-link-192-168-1-1
Kemudian buka menu Maintenance, anda akan menemukan submenu Firmware, silahkan dibuka.
tp-link-maintenance-firmware

Silahkan klik ROMFILE SAVE pada baris Romfile Backup. Setelah itu tentukan di lokasi mana akan disimpan, dan saran saya berikan nama dengan model modemnya (misal: TD-W8151N.rom) supaya nanti mudah mencarinya dan segera tahu untuk apa file rom tersebut.

Untuk mengembalikan setting modem TP-LINK ke keadaan semula tinggal membuka halaman yang sama tapi pilih New Romfile Location dan isikan saja lokasi file backup anda tadi tersimpan. Silahkan tunggu sesaat untuk proses pemulihan konfigurasi. Hal ini cocok dilakukan apabila anda telah mengupgrade firmware modem juga supaya tidak perlu melakukan setting dari awal.

Oh ya, di jenis modem TP-LINK lain fungsi serupa bisa ditemukan pada bagian System Tools dan pilih Export Configuration File untuk membuat backupnya.

Mudah bukan? 🙂

Advertisements

Satu pemikiran pada “Cara backup konfigurasi modem TP-LINK”

Tinggalkan komentar