Cara mengubah nama hotspot di modem Huawei

Advertisements

Nama hotspot atau WiFi merupakan penanda untuk memberitahu milik siapa akses internet tersebut. Secara default umumnya apa nama yang digunakan akan berasal dari merek dan model modemnya, misal: My_Speedy@C858. Akan lebih baik kalau diubah namanya sehingga membuat kita dapat langsung mengenali hotspot mana yang bisa langsung dipakai dan passwordnya.

Kalau anda menggunakan modem Huawei dan memang biasanya adalah pemberian gratis dari Telkom Speedy maka caranya sendiri adalah cukup mudah, jika anda bingung maka silahkan ikuti langkah – langkah berikut. Disini saya memakai modem Huawei HG532e, jika milik anda berbeda modelnya silahkan diadaptasikan caranya.

Pertama buka halaman admin modem Huawei di alamat IP 192.168.1.254 pada browser anda, nanti akan muncul jendela login. Silahkan isikan user dan password admin modem tersebut, jika lupa maka gunakan admin untuk keduanya. Ini adalah username defaultnya.

Advertisements

huawei-hg532e-login

Setelah itu buka halaman Basic dan kemudian pilih WLAN, akan muncul halaman Wireless Settings. Perhatikan pada bagian SSID (Service Set Identifier) dan ganti apa tulisan yang ada didalamnya. Ini adalah nama dari jaringan WiFi anda, bila sudah klik saja Save.
huawei-hg532e-basic-wlan

Misal halaman konfigurasi WLAN tersebut tidak muncul maka silahkan gunakan username: support dengan password: theworldinyourhand, ini adalah akun dengan hak akses super admin pada beberapa jenis modem Huawei, dan dari pengalaman ini saya tampaknya hanya yang berasal dari Telkom Speedy.

Bila anda menggunakan modem TP-LINK maka caranya akan sedikit berbeda tapi masih sama gampangnya.

Advertisements

Tinggalkan komentar