Kelebihan dan kekurangan Blibli

Advertisements

Akhirnya setelah melakukan order di Blibli.com sejak hari Sabtu 18 April kemarin handphone yang saya beli sudah saya terima jam 8 pagi ini dari JNE. Hal ini saya pantau sejak dikirimkan sejak tanggal 22 April jam 10 malam di Jakarta, sampai di Surabaya untuk transit jam 9 malam 23 April dan tiba di kota Malang jam 11 malamnya. Ini merupakan lanjutan curhat saya pengalaman belanja di Blibli.

Pada dasarnya saya merasakan kelebihan dan kekurangan online mall Blibli ini tentu dari perbandingan dengan pengalaman di situs sejenis seperti Lazada dan belanja pada online shop umumnya.

Advertisements

Kelebihan dari Blibli

  • Harganya kompetitif kalau dibandingkan dengan online mall dan shop di Indonesia, bahkan bisa termurah kalau anda betah mengecek stoknya. Sering habis soalnya.
  • Kupon belanja yang mudah didapatkan dengan berbagai macam nominal, minimal anda bisa mendapatkan 2 buah kupon senilai total 100 ribu dari mendaftar newsletter Blibli.
  • Ongkos kirim gratis ke seluruh Indonesia, dan ini benar – benar nyata saat saya coba mengirim ke Malang dari Jakarta. Lazada saja masih membayar ongkos kirimnya. Ini ikut andil belanja kita jadi lebih hemat.
  • Customer service yang mudah dicari, setidaknya lewat Livechat kita bisa bertanya langsung mengenai masalah yang kita alami. Walau anda belum tentu membutuhkannya tapi saat anda mengalami masalah saya jamin anda bersyukur tim support Blibli selalu ada 24 jam sehari.
  • Pelayanan customer service Blibli yang cepat, ramah dan sabar. Saya tidak kecewa sama sekali.
  • Packing barangnya untuk elektronik menggunakan kayu, sekecil apapun ukurannya dan ini gratis lagi tidak menambah biaya ongkos kirim.
    JpegAgak kagum saya melihat pembelian handphone Smartfren Andromax C3 saya dikemas seperti itu, kalau dulu di Lazada saya beli hp si merchant partner cuma menggunakan kardus aslinya dan dibungkus biasa. Mungkin ini karena letak perbedaan sistem pengirimannya yang saya rasakan lebih lama dari standarnya.

Kekurangan Blibli

  • Sistem konfirmasi pembayaran transfer bank yang memakan waktu 1 hari sejak mengirimkan uang kalau order di hari kerja dan 2-3 hari kalau anda membelinya di hari sabtu dan minggu. Ini yang saya alami dan sempat frustasi karena masih pertama kali mengujicoba Blibli. Sedangkan di tetangga kurang lebih beberapa menit sudah dikonfirmasi.
  • Tidak ada cara konfirmasi pembayaran manual, tampaknya harus komplain ke customer care Blibli untuk hal ini.
  • Kalau di Lazada setiap ada perubahan status order akan diberitahukan melalui email dan SMS. Sedangkan Blibli hanya pada saat meletakkan pesanan dan konfirmasinya. Jadi kita harus sering – sering mengecek kabar terbarunya.
  • Sistem pengiriman barang yang tampaknya harus dijemput oleh kurirnya (Pickup), jadi merchant partnernya tidak boleh mengirimkan sendiri. Ini kelemahannya menjadi lebih lama (saya menunggu 2 hari baru statusnya berubah sudah diambil kurir) tapi kelebihannya tampaknya ada standar packingnya. Pembelian hp yang saya sebutkan diatas menggunakan kotak kayu. Imbang lah, agak lama tapi barang aman.

Poin – poin diataslah yang saya rasakan dengan hanya membeli 1 barang pada hari yang tidak tepat (sabtu). Jadi langsung ketahuan apa keunggulan dan kelemahan Blibli.com. Bisa dikatakan lancar tapi diluar dugaan saja prosesnya akan seperti itu. Secara keseluruhan saya puas karena harganya murah dan pengepakan barangnya sungguh bagus tapi selanjutnya saya akan berusaha menghindari pembelian barang di akhir minggu dengan metode pembayaran transfer bank. Konfirmasinya lama.

Advertisements

Bagaimana dengan pengalaman anda?

Advertisements

43 pemikiran pada “Kelebihan dan kekurangan Blibli”

  1. Wah ayas sama nasib masbro. Tapi untuk segi pengiriman memang sudh 5 kali saya blanja memang memuaskan. Saya pernah membandingkan pengiriman ke mlg juga ke jkt dlm 1waktu yg sama (selalu menggunakan VA). Memang pengiriman yang ke jakarta lebih cepat 1 hari (dlm kurun waktu 3hari setelah pesan-byar). Untuk yg kemlg ternyata sering transit di surabaya gk seperti biasa pesanan jne saya yg lain.Sejauh ini Blibli saja yang menawarkan pengiriman secara gratis walau dibayar waktu yg agak lama. Kesimpulannya bli2 memang yang paling top msalah harga dan pengiriman untuk saat ini. Hehe..:-)

    Balas
    • Setuju mas Yosef, kecuali masalah konfirmasi pembayaran sebenarnya saya sudah puas. Customer servicenya mudah dicapai, ongkos kirimnya bisa gratis, dan lebih kagum lagi pengepakan barangnya rapi dan kuat. Kalau masalah lama pengiriman tergantung ekspedisinya, tapi kalau seperti JNE bisa dikira – kira lah kualitasnya. 🙂

    • Halo Al Faruq, ikut estimasi ekspedisi biasa mas. Kalau sesama kota di Jawa misalnya ya antara 2-4 hari normalnya. Tapi kalau pas lebaran begini alamat ngaret karena overload semua ekspedisinya.

  2. Saya tinggal di lubuklinggau , saya order tanggal 3 sampe hari ini tanggal 11 barang saya belum juga sampai . Kira kira sampai kagak gan barang saya ?

    Balas
  3. ini sudah hari ketiga sejak pembayaran saya sudah dikonfirmasi oleh Blibli.com
    saya transfer tgl 04 diproses tgl 05, tapi sejak tanggal 05 sampai dgn skrg (tgl 07) status di pengirimannya masih sama, yaitu “sedang diproses”. Dari pengalaman agan2 semua, biasanya lama status “sedang diproses” berapa lama ya?
    terimakasih untuk jawabannya

    Balas
    • Halo Aya, ini barangnya dari Blibli sendiri atau lewat mitra(toko rekanan)? Kalau dari rekanan maksimal waktu pengiriman sejak pembayaran sudah diterima itu 2 hari mbak. Sudah kontak cs Blibli?

  4. Thanks artikelnya sangat informatif sekali, karena sy baru saja membeli smartphone di blibli 2 hari lalu (senin) jadi agak was -was karena masuk hari ke-3 status pemesanan masih proses terus. Padahal pengalaman belanja di aliexpress, tokopedia & bukalapak dalam 1 hari biasa status sudah dlm pengiriman. Tp karena sdh tau proses kerjanya seperti itu mungkin wajar ya kalau lama

    Balas
    • Mungkin sekarang lebih baik mas. 😀 Saya sudah lama sekali ga belanja di Blibli soalnya.

      Tapi di situs yang mas sebutkan itu karena ada batasan waktu 2 hari untuk memproses pesanan atau dianggap batal. Lebih ketat jadinya. 🙂

  5. mau tanya gan, kmarin saya melakukan pembelian hp di blili dr jam 9 pagi sampe jam 4 sore status sudah dalam pengiriman, nah kalau untuk pengiriman ke solo kira2 brp hari ya sampai nya barang ?

    Balas
    • Betul mbak ada free ongkirnya, bisa bayar lewat Indomaret.

      Tapi untuk ongkir gratis ada batasannya:

      BLIBLI menyediakan layanan pengiriman gratis (Free Shipping) ke seluruh Indonesia dengan ketentuan berikut ini:

      Free Shipping berlaku untuk metode pengiriman dengan JNE (khusus member)
      Free Shipping berlaku untuk metode pengiriman dengan NCS (untuk member dan non member)
      Free Shipping tidak berlaku untuk produk-produk di category TVs, Lightings dan sub-category Projectors, Golf, Guitar & Accessories, Radio Controls & Control Lines, Calligraphy, Water Dispensers, Home Theater Boxes, Microwave Ovens, Gas Cookers, Vacum Cleaners, Printers
      Free Shipping untuk produk kategori Milk,Specialty Milk,Cereals and Multigrains,Baby Food, Snacks, Multivitamin, Mom Nutrition,Diapers & Tissues hanya berlaku untuk pembelanjaan di atas Rp200,000

  6. saya kan beli hp hari ini di blibli,, paket saya akan dikirim kpn ya?? klo pake pengiriman yg biasa,, biasanya menggunakan jasa ekspedisi jne apa yg lain?? dan kira kira sampai ke jakarta brp lama ya??

    Balas
    • Kalau dari pengalaman asalkan pembayaran sudah dikonfirmasi dalam 1-2 hari sudah dikirim mas. Biasanya JNE, tapi tergantung mitranya di kota asal juga. Perjalanannya mungkin 2-4 hari.

    • apakah benar seperti itu? Karena saya ada melakukan pembelian HP lewat Bli2 tanggal 17 November kemarin ( hari jumat ). Ada konfirmasi pembayaran besoknya. Tanggal 21 ada notifikasi bahwa barang siap dikirim dan keluar no Resi JNE Reg. Setelah saya cek, no Resi tersebut tidak valid.
      Setelah itu saya komplain via LiveChat dan telepon, info yang saya dapat adalah, seller salah upload no resi, dan saya akan diinfo by email atau telepon langsung.
      Tetapi sampai saat ini barang belum saya terima, dan info dari CS pihak Bli2 bahwa akan mengkonfirmasi ke Seller masalah pengirimannya, dan tetap bersikukuh barang tersebut sudah dikirim.
      Apabila barang di pick up oleh pihak Bli2 dulu, kenapa info yang saya dapat begitu?

    • Dulu mas, itupun saya diberi tahu juga.

      Sekarang mestinya sudah sendiri seperti marketplace kompetitornya, kalau tidak ya bisa lama sekali. Setahu saya yang masih mirip sistemnya Blibli yang dahulu itu JD.id dan AkuLaku.

  7. Saya mau beli casing komputer yang tentunya beratnya bisa kiloan dan saya ada di luar pulau Jawa. Saya cek Blibli maksimal menanggung ongkos kirim 200ribu Rupiah. Nah gimana kits bisa kira2 berapa habis ongkos kirimnya? Kalau Tokopedia otomatis langsung ada dicantumin beratnya, tapi ditoko di Blibli ini tidak?

    Balas
  8. Sy udah bayar ke blibli.com dari tanggal 09 Agustus, tapi sampai saat ini blibli.com tidak memberikan no Resinya, ini udah 4 hari, paket tidak dikirim

    Balas
  9. Mas Kan Saya pesan 2 barang yg berbeda dari toko yg berbeda dengan tgl yg sama di status pesanan yg Satu sudah dalam pengiriman kok yg satunya LG masih sedang di proses ya apa emang enggak di barengin pengirimannya

    Balas
  10. Mas kira” Sampai ngk barang nya, tp di pesanan ngk ada nomer resi ny saya kawatir sudah bayar tp malah brang tdk sampai,dan di pesenan dalam proses terus,??

    Balas

Tinggalkan komentar