Mengetahui arti status EMS

Advertisements

EMS (Express Mail Service) adalah layanan pengiriman surat dan paket internasional, dan seperti yang kita ketahui kalau waktu pengiriman paket dengan EMS cukup lama sampai di Indonesia. Wajarlah kita kalau merasa khawatir terhadap keadaan paket dan dimana sekarang lokasinya karena jelas jauh berbeda dengan pengiriman domestik.

Kalau anda pernah mengecek nomor resi EMS untuk melacak paket maka akan muncul berbagai macam informasi pada halaman shipment statusnya, dan yang terpenting selain kolom office yang menunjukkan dimana posisinya juga kolom status yang menandakan apa kondisinya. Karena istilah yang digunakan dalam statusnya adalah bahasa Inggris ini kadang menyulitkan kita dalam mengerti maksudnya, dan karena itulah saya membuat panduannya ini. πŸ™‚

ems-pos-indonesia-shipment-status

Advertisements

Nah… berikut adalah beberapa kode shipment status EMS dan artinya:

Status EMSArti
Posting/CollectionBarang sudah berada dalam sistem pengiriman EMS dan menunggu keberangkatan.
Arrival at outward OEPaket anda sudah berada dalam kantor bea cukai. Seharusnya dalam 2-8 hari proses ini akan selesai, jika ada masalah akan dikembalikan ke pengirimnya.
OE (Office of Exchange)Ini bisa berarti kantor pertukaran barang internasional atau bea cukai setempat.
Departure from outward OEBarang anda sudah diberangkatkan dan dalam perjalanan pengiriman ke Indonesia.
Arrival at inward OESelamat! Barang anda sudah tiba di Indonesia dan sedang diurus bea cukai.
Airport HandlingPihak bandara udara sedang membongkar kargo dan mensortir paket anda.
Processing document by CustomsBea cukai akan mengecek dokumen barang yang dikirim dalam paket anda.
Held by Customs *) Tax : Rp. 0,00Bisa muncul status yang mirip seperti ini, ini menunjukkan bahwa barang anda sedang ditahan atau diproses bea cukai dan ada pajak tambahan.
Arrival at delivery/Transit OfficePaket anda diteruskan ke gudang transit/Pos Indonesia untuk dikirimkan.
Final DeliveryPaket anda dalam proses pengiriman ke alamat tujuan dan atau sudah diterima dengan selamat.
Processed at LocationPaket sedang diproses di lokasi/negara tercantum.
On HoldPaket ditahan/ditunda pengirimannya.
No Delivery Details ExpectedPaket sudah diserahkan pihak ketiga/ekspedisi rekanan yang mengantarkan ke penerima. Tidak bisa dilacak.
Item Out for Physical Delivery Paket sudah dibawa kurir untuk diantarkan ke alamat penerima.
Penerimaan Dokumen / Accepted by CustomsPaket tersebut sedang diperiksa dokumen/kelengkapannya oleh bea cukai.
Uncontrollable Customs DelayAda masalah/force majeur pada bea cukai.

Daftar status diatas adalah dari pengalaman dan pengamatan saya, kalau ada yang terlewat silahkan ditanyakan melalui komentar, saya akan berusaha sebaik mungkin mencari tahu apa maksud kodenya.

Advertisements

Untuk mencegah salah paham, saya bukan orang yang bekerja di EMS atau ada hubungan apapun dengan pihak mereka. Kalau ada keluhan, mengirimkan komplain, mengajukan pertanyaan, ingin mengadukan nasib paket anda akan lebih baik langsung ke EMS melalui Pos Indonesia.

Semoga dengan memahami arti kode status pada tracking paket EMS bisa menekan rasa was – was anda. πŸ™‚

Advertisements

3,896 pemikiran pada “Mengetahui arti status EMS”

  1. Mas mau numpang tanya ya,,, barang saya dengan resi RF655660636CN, statusnya dari tgl 18 released by custome, koq blm nyampek2 y mas, bisa tolong bantu cek g mas?? Trims. ?

    Balas
  2. Pagi, mas. Untuk paket saya dri Tiongkok (no. RB226788435SG) statusnya sudah “departure from inward OE Adpis: 65100”. Itu brarti perjalanan dri Jkarta k Malang kah? Klo iya, berapa lama ya biasanya? terimakasih..

    Balas
  3. Mas mau tanya, sebelumnya saya udah 3 kali beli barang dari luar. Tapi yang saya bingung kenapa biaya packing setelah barang saya terima beda-beda ya? Padahal harganya di bawah 50 USD (Berarti bukan dalam segi harga). Sedangkan kalo saya asumsikan dari volume barang, justru yang lebih kecil malah bisa kena harga packing sampai 45 ribu. Kira-kira apa sebabnya ya? Soalnya saya lagi pesan barang yang ukuran boxnya lebih besar.

    Dan satu lagi, kalo status barang release by custom udah lewat seminggu sebaiknya lsg dateng ke kantor pos atau nunggu aja ya? Terima kasih.

    Balas
    • Haha… jangan tanya saya mbak. πŸ˜€ Dari barang yang isinya pin sampai pulpen bisa variasi 6000 ke 20000. Saya juga heran, dapatnya juga tetap kantong plastik. Saya anggap keunikan kemas ulang bea cukai saja.

      Langsung datangi saja, kadang sudah di gudang tapi belum disortir. Nanti antri dan nunggunya yang bisa agak lama.

  4. HONG KONG HK 2017-05-18 16:31 Posting/Collection
    HONG KONG HK 2017-05-20 15:47 Departure from outward OE
    MPC Jakarta IDJKTC 2017-05-22 10:06 Arrival at inward OE
    MPCJakarta 10900 2017-05-22 13:59 Departure from inward OE Adpis : 40400
    MPCBandung 40400 2017-05-23 10:13 Arrival at delivery/Transit Office

    KALAU gini bagaimana bro

    Balas
  5. KOREA (REP) KR2017-05-1813:20Posting/Collection
    KOREA (REP) KR2017-05-1815:22Arrival at outward OE
    KOREA (REP) KR2017-05-1816:25Departure from outward OE
    KTSH IDJKTA2017-05-2009:27Arrival at inward OE
    JakartaSoekarnoHatta 190002017-05-2011:10Departure from inward OE Adpis : 003515
    MPCBANDUNG 404002017-05-2209:29Arrival at delivery/Transit Office
    MPCBANDUNG 404002017-05-2310:32Penerimaan Dokumen / Accepted
    MPCBandung 404002017-05-2311:55Pemeriksaan / Custom inspection
    MPCBANDUNG 404002017-05-2315:15Release / Release by custom
    MPCBandung 404002017-05-2409:40Attempted to deliver
    MPCBandung 404002017-05-2411:04Departure from inward OE Adpis : 000109

    Ka, kalo statusnya kaya gini gimana yah ? Udh departure from inward OE kmaren tp sampe hari ini belum nyampe yah ? Mohon pencerahan

    Balas
    • Terima kasih mas chandra, maksudnya berangkat ke alamat tujuan ya mas? Soalnya alamat saya jakarta timur.
      Kalo sama2 jakarta biasanya berapa hari lagi ya mas?
      Terima kasih

    • Iya mas. Lebih tepatnya ke kantor pos di Jakarta Timur, nanti mereka yang handle. Kalau sesama Jakarta ya paling 1-2 hari sudah ada kabarnya, mungkin dapat surat panggilan kalau ada pajaknya.

  6. Mas, mohon bantuannya.
    Saya belanja di shopee.
    Ada 4 paket semua dari zhen zhen.
    Sudah tiba di jkt sejak 4-6 mei.
    Dan status sampai saat ini masih customs info semua.
    Kira2 paket saya akan sampai ke alamat saya, atau tidak ?
    Ini nomor resi nya
    0173941603258514.
    Trimakasih.

    Balas
    • Number: RH905804891CN
      Package Status: Pick Up
      Destination Country: Indonesia
      2017-05-31 13:02 MPCBandung 40400, Arrival at delivery/Transit Office
      2017-05-30 10:34 MPCJakarta 10900, Departure from inward OE Adpis : 40400
      2017-05-29 10:12 MPC Jakarta IDJKTC, Arrival at inward OE
      2017-05-21 08:48 CHINA (PEOPLE_S REP) CN, Departure from outward OE
      2017-05-20 20:41 CHINA (PEOPLE_S REP) CN, Posting/Collection
      Mohon bantuannya mas,,,, klo seperti ini gmn?

      Thanks,

  7. Mau nanya mas untuk paket yg sudah sampai di pos indo dan telah selesai diproses oleh custom status nya berubah menjadi departure from inward OE Adpis : 11000 itu maksud ny gmn ya mas?
    Mohon pencerahan nya mas. Trims

    Balas
  8. selamat siang boss…
    saya mau tanya paket saya koq masih status Arrival at inward OE dari tanggal 31 Mei 2017 ya…
    biasanya sudah Airport Handling dihari yang sama dengan Arrival at inward OE…

    mohon bantuannya..

    terimakasih

    Balas
    • Relatif mas, bisa beda – beda nasibnya setiap pengiriman. Ga bisa disamaratakan pengalaman sebelumnya dengan yang setelahnya, cuma bisa diambil rata – rata waktunya. Apalagi sudah dekat lebaran gini. Resiko overload.

    • Kemarin sih jumat ketemu tukang pos yang biasa antar d jln .dia blg di bea cukai senin or selasa baru d antar.apa ada masalah y ?

    • Tapi tadi telpon petugas pos yg biasa antar ke saya lagi .tenyata masih di bea cukai dan gak bergerak. Mas biasa klo pas bulan juli butuh berapa lama ya barang kluar dari bea cukai?dulu biasa 1-3 hr stlh barang di kota saya diantar dan ada update.tp skrg gk ada pdhl uda 7 hari

    • Bulan Juni maksudnya? Takutnya overload mas, biasa mendekati hari raya itu kiriman meningkat jauh jadi semuanya ngaret.

  9. mas mau tanya RF456700089SG status nya dari tgl. 07 Juni 2017 Departure from inward OE Adpis : 11000
    maksudnya gmana ya mas
    thanks πŸ™‚

    Balas

Tinggalkan komentar