Saya mendapatkan kabar kalau ada ISP baru masuk di Indonesia menawarkan kecepatan internet yang istimewa dengan harga murah bernama MyRepublic per 1 Juli 2015 kemarin. Kalau dari namanya memang nama ini sudah besar di Singapura dan New Zealand, setidaknya bisa jaminan kualitas kalau mereka benar β benar baru di Indonesia. Ya, sejatinya ini adalah nama baru dari Innovate (milik Sinarmas) yang bekerja sama dengan MyRepublic.
Yang saya bicarakan bukan review layanan MyRepublic karena walau ini cuma Innovate Indonesia (dulu Cepat.net) yang berganti nama dan secara jaringan fiber optic yang digunakan juga tidak berubah tapi kemungkinan ada perbedaan kualitas layanannya dalam beberapa bulan setelahnya. Sekarang masih masa transisi, jadi saya baru akan menuliskan pengalaman menggunakan MyRepublic dalam beberapa bulan kedepan.
Nah⦠MyRepublic ini menawarkan harga yang sangat menggoda untuk kecepatan koneksi internet yang sangat cepat. Cuma butuh Rp.299.000 untuk mendapatkan kecepatan 100 Mbps. Tapi masih terhitung jauh lebih murah daripada IndiHome di kota Malang. Kalau anda butuh yang lebih murah maka ada yang 10 Mbps dan biaya berlangganannya cuma Rp.199.000 per bulan. Selengkapnya bisa anda baca sendiri di halaman Tarif MyRepublic, harga yang tercantum belum termasuk PPN 10% dan biaya administrasi Rp.5.000.
Sayangnya coverage area mereka masih terbatas dan umumnya ada di lingkungan perumahan, tapi setidaknya di situsnya kita bisa mengecek sendiri apakah rumah, toko atau kantor sudah masuk belum jaringannya pada halaman order. Kalau saya perhatikan memang secara bertahap sudah bertambah daerah yang didukung MyRepublic.
Selanjutnya adalah kesan singkat selama menggunakan Innovate (MyRepublic). Kekurangannya yang sering dirasakan saya dan pengguna lainnya dengan kecepatan fantastis adalah kadang terjadi ketidakstabilan koneksi internet. Seringkali tiba β tiba terputus sesaat koneksinya, dan ini saya dapat laporan dari salah satu pengguna Innovate dan sudah saya amati sendiri kejadiannya dengan memantau nilai ping. Bahkan 2 mingguan ini setiap pagi internet saya mati dan baru bisa digunakan sekitar jam 7an, mungkin karena adanya perubahan manajemen sejak berganti nama sehingga mulai diutak β atik setting jaringannya dari pusat.
Yang bikin jengkel adalah DNS Server milik mereka kadang mati selama beberapa jam, jadi kita bisa mengakses dengan alamat IP (siapa yang hapal alamat IP Google hayooo?) tapi menggunakan alamat website otomatis not found.
Ini masih ada cara mengakalinya dengan memakai DNSCrypt supaya dialihkan menggunakan DNS server lainnya, kalau kita tidak memakai ini maka semua traffic DNS akan dibajak untuk blokir konten (Internet Sehat/DNS Nasional),? Transparent DNS Proxy istilah teknisnya.
Terakhir adalah mengenai customer servicenya. Saya cuma bisa berharap anda tidak mengalami masalah terhadap koneksi internetnya, jika sudah mengalami pasti sudah paham frustasinya komplain dan yang diajak ngomong tidak seberapa paham akan kendala teknisnya. Pasti diminta restart modem sebagai solusi pertama. π Tidak salah sihβ¦ karena memang kadang konfigurasi modem bisa bermasalah dan perlu direstart agar normal kembali. Tapi ya masa setiap kali mengatasinya seperti itu.
Semisal kita ajak bicara customer servicenya dengan hal β hal teknis biasanya langsung terlihat tidak nyambung, jadi tampaknya lebih baik digunakan untuk konsultasi masalah billing (saya masih belum bisa membayar tagihannya dengan transfer BCA sampai bulan ini, jadi terpaksa datang ke kantornya untuk melunasi) atau pertanyaan mengenai kondisi jaringan secara umum. Lain lagi kalau anda ingin mendatangkan teknisi untuk troubleshooting lebih lanjut, kalau dulu pertama kali berlangganan dan minta teknisinya datang bisa menunggu sampai 2 minggu maka sekarang sekitar 3 hari. Sudah ada perbaikan kualitas lah. π
Yang saya cari sekarang dari MyRepublic adalah SLA (Service Level Agreement) karena Innovate tidak memilikinya, ini fungsinya adalah kualitas layanan minimal yang dijamin oleh mereka β biar memastikan pelanggannya akan mendapatkan apa bukan hanya dari brosur marketingnya yang pastinya berbeda dengan kondisi di lapangan.
Kesimpulannya? Berdasarkan pengalaman menggunakan Innovate sebelumnya dan baru beberapa hari menjadi MyRepublic ini secara kualitas tidak ada perbedaan. Saya yakin kedepannya tidak ada perubahan jauh, harapannya tidak lebih buruk lah. Masih bisa ditoleransi kekurangannya. Tetap saja internet kencang, harganya pun jelas sangat meringankan kantong. Cuma masalah kestabilan koneksi dan pelayanan pelanggan yang perlu ditingkatkan. Soal bagaimana TV Kabelnya saya tidak bisa berpendapat banyak karena sangat jarang saya gunakan, streaming video sudahlah cukup. Tapi selama ini normal saja kok, walau ada yang memberitahukan ke saya kalau digunakan bisa mempengaruhi kecepatan internet.
Secara pribadi saya tetap merekomendasikan layanan mereka, soal masalah β masalah yang terjadi masih dalam batas wajar β ISP mana sih yang tidak ada kekurangannya? π Semoga masalah yang diwariskan Innovate ini bisa segera diperbaiki. Secepat β cepatnya Internet Rocket (kata mereka) kalau tidak stabil ya jatuh juga roketnya. π
Oh ya kalau anda mau berdiskusi atau mengetahui kabar terbaru mengenai MyRepublic bisa gabung di forum ISP: https://192.my.id/
Update, saya sudah membuat review baru setelah setengah tahun berlangganan: http://utekno.com/myrepublic-internet-hebat-harga-hemat-12412
Mas saya pengguna MyRepublic, koneksi lancar tapi untuk beberapa website masih ada yang ga bisa kebuka “server not found”, web penyedia cloud kyk 4shared mediafire jga. kadang pas saya mau download ga muncul-muncul downloadtannya linknya jadi loading terus. ini apa kira2 ada masalah dengan dnsnya jga? terima kasih..
Halo Kemas, itu dari DNS servernya MyRepublic mas masalahnya. Coba DNSCrypt atau VPN. kalau masalah halaman downloadnya tidak muncul antara browsernya atau masih berhubungan dengan DNS server, jadi loadingnya tertahan menunggu script – scriptnya.
Permisi mas, pemasangannya masih gratis kah ? oh iya Untuk Jangkauaan area apakah Jl.Pandawa Lima Pondok Benda, Pamulang kota tangerang selatan sudah terjangkau ? saya liat sih di listnya belum, padahal di dekat sini (sekitar 700M) ada warnet yang pake myrepublic…
Halo Akbar, masih promo mas. Kejar target MyRepublicnya. Kalau dilist belum ada yang cuma bisa inden mas. Coba cari ONT MyRepublic/Innovate di tiang sekitar wilayah anda, kalau jaraknya lewat 100 meter ya banyak tidak bisanya.
Untuk area Pondok Benda, detailnya dmananya ya gan..
Bisa WA ke 087771110666 (Haris)
Halo Haris, bisa registrasi online kok mas: https://order.myrepublic.co.id/ Kalau alamat rumah anda ada disana ya tinggal pesan saja.
Benar gan Chandra, tpi untuk tercover jaringan atau tidaknya agan yg lain blm tau ya..
Karena area Tangerang sya ada nama” area yg sudah tercover atau blm nya.. ?
Yup mas Haris, saya bukan marketing MyRepublic sih jadi informasinya ya cek manual di halaman order.
Saya baru pake 1 hari ni karena speed yang ditawarkan jauh diatas first media yang lagi saya pake juga π
Mas tanya dong IP mereka ini dynamic apa static yah?
Saya cek paka myipaddress ga berubah2 dari kemaren walau modem udah saya matiin lebih dari 1 jam, kalau first media kan berubah
Halo Emi, dinamis kok mbak mungkin kebetulan saja pool IP untuk wilayah anda masih terbatas atau pelanggannya sedikit jadi itu – itu saa yang terpakai.
Mas untuk daerah jln Remujung, Jatimulyo uda tercover blm mas?
Halo Ryan, ini Malang kan? Belum mas.
Oh dinamis ya, bisa jadi mungkin masih terbatas dari kemaren ga berubah2 soalnya walau modem dah direstart, makasih infonya mas
Haha… wilayah mana mas/mbak? Saya tidak terlalu memperhatikan sih alamat IPnya berubah atau tidak, tapi yang pasti harga alamat IP statis untuk 1Mbps itu masuk angka jutaan rupiah.
Bagaimana cara untuk setting statis alamat IP dan DNS server dan subnetnya ya? sampai sekarang ini masih terjadi limited access, jadi harus di putuskan sambungan wifinya di device yang sedang dipakai lalu dinyalakam lagi. ini sangat mengganggu, tks.
Coba ini mas: http://utekno.com/cara-mengganti-alamat-ip-di-windows-5424 tapi berdasarkan Windows 7.
Ini modemnya sama kan? Coba isikan dengan alamat IP 192.168.1.55, subnet: 255.255.255.0 dan DNS server 103.47.132.195
Asik si pake ISP yang satu ini speednya lebih kenceng dibanding fisrt media yg saya pake dengan harga ga beda jauh, tapi IP nya statis ternyata (kata cs barusan) dan memang ga berubah2 dari kemaren walau udah restar modem
Halo Dian, soal IP statis ini simpang siur sih mbak. Di tempat saya restart modem dapat IP baru. Anda di wilayah mana ya? Saya cuma kepikiran kalau memang tidak ganti alamat IPnya tapi tetap dipakai secara bersamaan dengan beberapa pelanggan lain. Di MyRepublic ada soalnya layanan IP statis seharga 1 juta untuk 1Mbps, dipakai sendiri tapi.
Sayang banget daerah saya belum tercover.
Sidoarjo Candi.
oh ya, kapan mas review koneksi MyRepublic ?
Halo Eric, memang kurangnya MyRepublic adalah terbatas sekali coverage areanya.
Sudah saya review mas: http://utekno.com/myrepublic-internet-hebat-harga-hemat-12412
Mas, itu kan minimal pemakaian 12 bulan. Lah harganya slama 12 bulan bakal ttp sama apa gmna?
Halo Aga, itu memang sudah tarif aslinya non PPN. Yang promo itu pemasangan gratisnya saja.
mas kan pemasangan/instalasi geratis itu promonya sampai kapan ya
apa januari masih ada?
dan untuk kabel apa bayar lagi?
Sudah dibalas oleh mas Haris pertanyaannya, tapi tampaknya ini kebijakan regional juga sih mas. Di Malang masih lama promonya, setidaknya pas saya tanya belum ada keputusan akan distop instalasinya gratisnya.
Dear gan Ikhsan
Setau saya blm ada info berbayar installasinya, tpi dengar” hingga akhir tahun ini.
Dan untuk penambahan kabel, biasanya dikenakan biaya 10rb /meter, karena standardnya hanya dapat kabel 1,5 meter, itu setahu saya.
Sekiranya ada yg mau pemasangan baru di area Tangerang, kabari saya ya..
(087771110666) WhatsApp
*Haris*
solo kapan ya sampe nya? bosen pake indihome [mahal]
Halo Adi, di kota anda Smartfren sudah ada mas? Kecepatannya bagaimana? Saya tanya ini karena MyRepublic pakai jaringan backbonenya si Smartfren. Karena di Solo belum ada sama sekali jaringannya, jadi bisa lama sekali.
Kalau First Media atau MNC Play Media mas? Layanan mereka juga tidak kalah bagus kok, cuma kalah harga saja.
Saya di malang, cari no telp kantor malang kok tidak ada ya, saya muter2 di sukarno hatta belum ketemu lokasinya. Mau tanya, apakah bisa di daerah villa puncak tidar, malang, karena daerah dekat2 seperti lembah dieng, ratatiga, dll sudah ada. Terimakasih.
Halo Ling, Daerah VPT belum bisa mas. Cuma ada IndiHome seingat saya.
Lokasi kantornya ya mas, kita dari arah jembatan Suhat jalan terus saja sampai anda kelihatan ada kafe Bara – bara di sebelah kiri jalan, nah langsung belok saja masuk ke area rukonya terus ke tengah. Yang pasti sebelum gedung besar (rumah sakit katanya) yang masih belum selesai dibangun. Ancer – ancernya begitu kira – kira.
Atau anda kontak marketingnya: 0881 9109 418, bisa lewat WhatsApp.
Halo. Saya baru baca blog ini karena nyari2 soal my republic.
Saya anak kost an, di Studento, Foresta, BSD. My republic kost saya sdh mati dri bulan lalu. Lampu di routernya yg nyala cm power, biasanya kan WLANnya jg nyala. Bingung mau diutak atik gmn.
Oh iya, apakah cepat.net dan my republic ity ISP yg sama?
Halo Stephanie, lampu LOS di modem pun tidak menyala mbak? Kalau lampu PON? Ini modem apa ya mbak?
Kalau kasusnya seperti anda yang terpikirkan cuma:
1. Jaringan FO yang rusak.
2. Modemnya yang bermasalah.
3. Anda belum bayar tagihan jadi diputus.
Yup benar mbak. Kalau diurutkan: Cepat.net > Innovate Indonesia > MyRepublic.
Sudah komplain langsung ke MyRepublicnya mbak?
mau tanya dong kalo di jakarta selatan pondok labu downloadannya stabil ga? lebih penting ke download soalnya hehehe
Halo Rakha, wah… kurang tahu mas kalau disana. Yang pasti saya pernah gunakan untuk download 1 harian juga ga masalah.
Wah, ngak nyangka balasnya cpt.
Tdk ada lampu yg nyala selain lampu power mas. Modemnya Huawei. Untuk mslh jaringan, kost sebelah2 tdk ada mslh, cm kost saya yg begitu.
Cara buat ngeliat tagihan udh dibayar ato blm gmn ya mas?
Saya blm komplain langsung mas, habis baca2 di internet CSnya parah, jdi malas.
Haha, kalau lama – lama nanti saya yang lupa mbak. π
Untuk lihat tagihan bisa lewat email yang didaftarkan: https://myaccount.myrepublic.co.id/login tapi kalau bukan menggunakan data anda saat memasang ya rasanya tidak bisa.
Kalau dari pengalaman urusan komplain ke MyRepublic saya urutkan begini:
1. Sales/Marketing MyRepublic. Paling gampang dicari dan pasti dibalas.
2. Datang langsung ke kantornya.
3. Email dan Telepon kalau bisa dihindari.
Waktu masang modemnya MyRepublic sih saya yg jagain di kost, jdi ada bbrp yg saya isi. Saya ngak inget ada ksh email ke mas2 yg masang modemnya. Kalau datang langsung k kantornya bisa dicarikan ngak mas?
Sudah coba isikan alamat email mbak pada link yang tadi? Langsung forgot password saja biar direset. Kalau terdaftar ya bisa diatur dari sana nanti billingnya.
Yup bisa kok mbak, cukup alamat pelanggan dan nanti akan dikonfirmasi siapa pemiliknya. Yang bayar bukan anda kok bisa ga tahu tagihannya?
Bukan saya mas, yg bayar yg punya kost.
Kalau saya mau ke kantornya, perlu apa aja ya? Tapi kan yg bayar yg pny kost, saya bakal dilayanin ngak ya? Soalnya internet ny aneh. Katanya cepat.net nya mau dicabut, tpi ngak dicabut2 dan malah yg internetnya jalan cepat.net. My Republic cm jalan bntr, bbrp hri stlh dipasang, hbs itu ngak bisa dipake internetnya.
Tidak terlalu formal seperti ke Telkom kok mbak, cukup berikan alamat saja nanti diuruskan sisanya. Kemungkinan pemilik kosnya yang lupa bayar mbak.